Jumat, 25 April 2008

3 Sekre Baru Tak Kunjung Di Huni


Fapet Unsoed-Husbandry. Sudah berbulan-bulan pembangunan tiga sekre baru di sebelah utara ini telah selesai, namun sampai sekarang bangunan tersebut masih kosong tak berpenghuni. Hal ini pasti banyak menimbulkan pertanyaan bagi banyak mahasiswa. Saat di konfirmasi tentang tiga bangunan sekre yang masih kosong, Suyanto selaku Kepala Bagian Umum mengutarakan bahwa mengenai masalah bangunan tiga sekre yang baru dirinya belum mengetahuinya. Belum ada pemberitahuan mengenai penyerahan sekre tersebut kepada tiap-tiap UKM yang akan menempatinya.


Ir. Agus Priyono MP menjelaskan bahwa “Pembanguan tiga sekre ini memang sudah selesai, tetapi untuk berita acara penyerahan belum sampai ke saya. Ia juga sudah dua kali memberi surat penegasan kepada pihak POM untuk secepatnya membuat berita acara tentang penyerahan tiga sekre baru ke pihak Fakultas, karena dari Pembantu Dekan III (PD III_red) sudah memberi himbauan kepada saya mengenai tiga sekre tersebut karena banyak UKM yang menanyakan ketiga bangunan sekre itu”, jelas lelaki yang menjabat sebagai Pembantu Dekan II (PD­ II_red) ini.


Saat ditemui Husbandry di ruangannya, Ir. Herry Suprapto, MP menegaskan bahwa penyerahan tiga sekre tersebut sudah dibuat berita acaranya ke pihak Fakultas melalui Dekan. Adanya informasi yang berbeda antara PD II dan pihak Fakultas mengenai penyerahan sekre baru dari POM ke Fakultas, dosen yang berdomisili di Tanjung ini menjelaskan ”Sebenarnya alurnya dari POM ke PD II kemudian Bagian Umum, dari Bagian Umum ke PD III, diteruskan ke BEM baru ke UKM”. Dan informasi sampai saat ini berita acara sudah sampai ke fakultas mungkin melalui dekan fapet.. Pada kesempatan ini ia mengeluhkan tentang dinamika kampus yang sedikit menurun yang seharusnya sekre digunakan untuk kepentingan mahasiswa sebagai wadah belajar berorganisasi. Ia juga berharap dengan bertambahnya sekre baru dinamika kampus juga akan bertambah ramai, tetapi bukan ramai mahasiswa yang nongkrong ataupun untuk sekedar kumpul saja, karena sekre adalah tempat untuk berkreasi dan berorganisasi, bukan malah sebaliknya tempat buat tidur. Lebih lanjut ia juga menjelaskan penyerahan sekre baru sudah dibicarakan dengan pihak BEM, rencananya penyerahan akan digabungkan dengan acara pengukuhan UKM Olahraga. "Jangan sampai sekre digunakan yang tidak semestinya, patuilah peraturan yang ada. Dulu yang belum difasilitasi sekre pun bisa berjalan, semestinya setelah ada sekre dinamika kampus akan lebih maju.”, tambahnya .


Saat dikonfirmasikan ke pihak BEM, Altin Juliana menuturkan bahwa dirinya telah konfirmasi dengan UKM olahraga untuk secepatnya menentukan waktu pelantikan pengurus, karena dari PD III meminta penyerahan sekre baru akan digabungkan dengan pengukuhan pengurus UKM olahraga yang baru. (Nafi_190/Hus)

Tidak ada komentar: